free invisible hit counter Materi Tes Potensi Akademik Verbal dan Wacana - DOCENDO DISCIMUS
BLANTERORIONv101

Materi Tes Potensi Akademik Verbal dan Wacana

5 Agustus 2024

MATERI TPA VERBAL DAN WACANA

SINONIM-ANTONIM
Tips mengerjakan soal:

> 60%
sinonim/antonim merupakan kosakata yang kita ketahui/pernah dengar/pernah baca. Untuk soal jenis ini coba kalian pakai katanya pada kalimat yang lebih umum
40% sinonim/antonim merupakan kosakata yang cukup rumit seperti serapan bahasa asing. Untuk soal jenis ini coba kalian kembalikan kosakata ke bahasa aslinya. 
Contoh: aliansi ➔ alliance ➔ sekutu/persekutuan.
Hati-hati pada sinonim jangan mudah terkecoh dengan kata-kata yang mirip. Contoh: “karyah” mirip dengan ”karya”, tetapi artinya beda jauh.
Hati-hati pada antonim, karena sering ada pengecoh di pilihan jawaban. Pengecoh tsb adalah sinonim dari kosakata yang ditanyakan.
Pahami makna imbuhan awal/akhir. Contoh: A-/Anti- (berlawanan/bertentangan); Hiper- (lebih); Ko- (Bersama); Makro- (luas/besar); -isme (paham/teori); -logi (keilmuan); -otomi (memisah)

ANALOGI/ PADANAN KATA
Tips mengerjakan soal:
  1. Pahami makna kata
  2. Buatlah kalimat yang menyatakan hubungan dua kata
  3. Ujilah kalimat tersebut, lihat polanya
Pola hubungan:
Asosiasi
ayam : unggas = lembu : mamalia

Derajat/Tingkatan
marah : murka = miskin : fakir

Sebab-akibat
rajin : pandai = malas : bodoh

Bagian dari Keseluruhan
mobil : kendaraan = jus : minuman

Unsur Pembentuk
semen : beton = tepung : donat

Sinonim
pelit : kikir = haus : dahaga

Baca juga:

Antonim
kaya : miskin = sedih : bahagia

Tempat/Lokasi
pasar : jual-beli= stadion : pertandingan

Fungsi/Manfaat
Gunting : memotong= pisau : mengiris

Sesuatu yg Menghasilkan
lebah : madu = lembu : susu

Karakter/Ciri Khas
kancil : cerdik = anjing : setia

Satuan
bobot :gram = waktu : menit

WACANA
Paragraf Deduktif
paragraf yang ide pokoknya diawal kalimat, ciri-cirinya kalimat utama di awal paragraf.

Paragraf Induktif
paragraf yang dimulai dengan menyebutkan peristiwa-peristiwa yang khusus menuju ke kesimpulan umum.

Mencari salah atau yang benar
kita lihat pilihan jawaban lalu skimming (baca sekilas) untuk mengetahuinya.

Gagasan Utama, Ide Pokok
ada atau dibicarakan dalam setiap kalimat, caranya kita lihat pilihan jawabannya lalu skimming.

Judul yang tepat
bukan merupakan kalimat yang rinci, dan dibahas pada setiap kalimat utama paragraf.
TheSniper
Halo... Saya TheSniper, seseorang yang suka dengan sesuatu yang berbeda. Semoga apa yang ada disini bisa membantumu. Doscendo Discimus.

Komentar